Melepas Lelah dengan Menghirup Udara Segar Kebun Raya Bogor

by 9:49 PM 1 comments

           Kebun Raya Bogor merupakan tempat wisata alam yang ada di kota Bogor dimana didalamnya terdapat berbagai jenis tumbuh-tumbuhan yang dijaga sangat baik sehingga ketika memasuki tempat tersebut, kita bakal merasakan suasana alam yang benar-benar 'alam'. Di tempat ini, berbagai kalangan masyarakat sering menghabiskan waktu luang mereka untuk berekreasi, berkumpul bersama teman, ataupun hanya sekedar datang untuk mencari pengalaman baru atau suasana baru ditengah hiruk pikuk nya perkotaan. Kebun Raya Bogor ini merupakan salah satu tempat andalan kota Bogor dalam menyerap berbagai wisatawan baik domestik ataupun non domestik. Kebun Raya bisa dibilang sebagai salah satu icon kota Bogor yang patut dibanggakan oleh warga-warga bogor.



           Pak Kamil, 42 tahun merupakan seorang Kepala Sekolah salah satu Sekolah Swasta di daerah Bogor. Kebetulan sekitar jam 3 Siang, Pak Kamil dengan seluruh keluarganya datang ke Kebun Raya Bogor karena sedang mengambil jatah cuti. Ia menaiki kendaraan roda empat untuk bisa sampai ke Kebun Raya ini. Kebetulan saat datang ke tempat tersebut, Pak Kamil terlihat sedang santai sambil menghirup udara segar Kebun raya. Dari kecil, Pak Kamis sudah tinggal di Bogor, oleh karena itu beliau mengetahui semua mengenai Bogor. Menurut Pak Kamil, kota Bogor sekarang ini mengalami kemajuan yang sangat pesat, cuacanya dibandingkan yang dulu sudah jauh lebih panas dan kondisi jalan yang sudah serba macet dimana-mana. Kondisi Bogor sekarang sudah mulai dipenuhi dengan bangunan-bangunan tinggi dan sudah semakin mirip dengan Jakarta. Oleh karena itu lah mengapa Pak Kamil menghabiskan waktu luangnya untuk pergi ke Kebun Raya Bogor ini. Pak Kamil lebih memilih menghabiskan waktu luangnya untuk ke tempat-tempat wisata alam untuk keluar dari rutinitasnya di perkotaan Bogor ini. Kebetulan pada hari itu, Pak Kamil sedang membawa Mertuanya yang berasal dari Jawa Timur untuk menghabiskan waktu luangnya di Kebun Raya untuk mencari suasana baru. 
         Tidak saja untuk menghabiskan waktu luang, Pak Kamil juga sering ke Kebun Raya Bogor ketika ada acara-acara tertentu, seperti acara reuni, acara di pihak sekolah ataupun hanya untuk sekedar mengajak keluarga untuk makan-makan di suasana yang masih sangat alam ini. PaK Kamil memiliki harapan untuk Kebun raya supaya di salah satu site nya terdapat taman bunga yang disusun bagus supaya dapet menarik wisatawan-wisatawan untuk ke Bogor. Beliau ingin keindahan dan keasri-an Kebun raya tetap dijaga. Pak Kamil juga memiliki harapan untuk kota Bogor. Menurutnya perkembangan zaman dimana banyaknya Apartment, Real Estate, Perumahan merupakan sesuatu yagn tidak bisa dicegah, tetapi ada satu hal yang Pak Kamil inginkan yaitu tetap dijaga kehijauan kota Bogor supaya bogor menjadi kota yang modern tetapi sekaligus kota yang sangat hijau karena dipenuhi oleh berbagai jenis tumbuh-tumbuhan


#BogorLeisureProject
#GoBogor
#VisitBogor

Watch Pak Kamil Enjoy His Leisure Time on my Instagram (@harleygeraldy)

Harley Geraldy

Developer

Harley Geraldy
Prasetiya Mulya Business School
Majoring in Marketing
26th September 1994.

1 comment: